Kamis, 08 November 2012





Sumber Aktivitas Ekonomi, Harga BBM Subsidi Jangan Sampai Naik




JAKARTA- Pemerintah disarankan untuk tidak menaikkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi meskipun harga BBM bersubsidi tergolong murah. Hal ini karena BBM merupakan sumber aktifitas ekonomi.
 
Direktur Indef Eni Sri Hartati mengatakan dalam menekan anggaran subsidi BBM harus ada solusi yang fundamental dan hal itu bukan menaikkan harga BBM atau mengurangi subsidi.

"Itu pun harus ada solusi yang fundamental jadi kita tidak boleh secara langsung menaikkan BBM," kata Eni dalam diskusi RAPBN 2013 Warisan Buruk untuk Pemerintah yang Akan Datang, di Gedung Energi, Jakarta, Selasa (16/10/2012).

Menurut Eni, meski harga BBM masih tehitung murah, kenaikan harga BBM harus dihindari karena BBM masih menjadi sumber energi yang utama. Sementara energi ini sumber aktifitas ekonomi dan harus diperhitungkan juga.

"Di satu sisi, BBM kita terlalu murah ya karena kalau dibanding Aqua saja lebih mahal Aqua dari bensin. Jadi diperlukan solusi yang tidak menimbulkan distorsi lagi. Diantaranya kita harus kurangi konsumsi BBM," ungkap Eni.

Eni menambahkan, dalam kaitannya mengurangi penggunaan BBM, bukan berarti masyarakat tidak bisa menikmati enrgi karena masih ada energi lainnya selain menggunakan BBM. Hal tersebut bisa mengurangi anggaran untuk subsidi BBM.

"Kita inginnya subsidi energi ini (BBM) tidak besar sehingga ke depan secara gradual pengurangan terhadap BBM itu sendiri. Sumber energi itu kan bukan hanya BBM, alternatifnya ada gas. Kita kan anomali banget," tutup Eni.
Diunduh: Selasa, 16 Oktober 2012 - 19:17:29
Sumber: http://economy.okezone.com/read/2012/10/16/19/704813/sumber-aktivitas-ekonomi-harga-bbm-subsidi-jangan-sampai-naik

Analisis:
Menurut saya, kenaikan harga BBM sangatlah meresahkan rakyat di taraf ekonomi kecil dan menengah. Dengan naiknya harga BBM, maka semua harga barang-barang kebutuhan lainnya juga akan naik. Dengan begitu maka pengeluaran rumah tangga juga akan meningkat. Itu membuat tingkat kemiskinan semakin meningkat karena semua harga naik sedangkan pendapatan yang mereka terima tetap. Jadi kesimpulannya, kenaikan harga BBM akan membuat tingkat kemiskinan menjadi meningkat.


0 komentar:

Posting Komentar